Dua macam kue basah ini selalu jadi pesanan favorit setiapkali ada keperluan acara yang diikuti mama Gaha...... seperti acara arisannya beberapa hari lalu.
Tampilan Risoles ini sama dengan American Risoles yang juga jadi favorit, cuma yang ini berbeda isian. Rougut Ayam yang terdiri dari ayam cincang dan wortel dan kentang yang dipotong dadu.
Lapis Balapis ini juga tampilannya mirip dengan Lapis tepung beras, namun inipun juga berbeda karena terbuat dari tepung terigu, santan kental, susu bubuk dan telur. Kalo gak salah kue ini asalnya khas manado, cuma aku modifikasi aja. Enak banget dan lembut dan banyak sekali yang menyukainya karena katanya rasanya beda banget.
Terima kasih ya bu untuk order kali ini, semoga berkenan.
By Raddin’s cake and Cookies
0 komentar:
Posting Komentar